Penandatangan Nota Keuangan RAPBD TA. 2024 di Paripurna DPRD Grobogan

GROBOGAN || jatenggayengnews.com – Rapat Paripurna Ke-28 DPRD Kabupaten Grobogan dalam rangka penyampaian nota keuangan Rancangan Peraturan Daerah Tentang Anggaran Pendapatan Dan Belanja Daerah Kabupaten Grobogan TA. 2024, di gedung Paripurna DPRD Kabupaten Grobogan, pada hari Kamis (07/09/2023).

Acara yang dihadiri oleh Bupati Hj. Sri Sumarni, Ketua para Wakil Ketua dan anggota DPRD Grobogan, serta tamu-tamu undangan lainnya.

Bupati Grobogan Hj. Sri Sumarni Menyampaikan, Tahun 2024 merupakan tahun ketiga dari pelaksanaan Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) ditujukan untuk “Penguatan daya saing Sumber Daya manusia  dan Perekonomian Daerah, didukung peningkatan reformasi birokrasi”.

BACA JUGA  Anggota Polsek Sidomukti Amankan Kegiatan Peringatan Hari Wayang Dunia Ke 21 di Klenteng Hok Tek Bio

Dalam proses penyusunannya Rancangan RAPBD Kabupaten Grobogan Tahun Anggaran 2024 tentang pendapatan daerah, Belanja daerah, Pembiayaan daerah.

Pendapatan daerah diarahkan pada upaya meningkatkan kapasitas fiskal daerah untuk mendorong investasi pembangunan dan Juga diarahkan pada peningkatan investasi dengan membangun iklim usaha yang kondusif. Alokasi belanja untuk tahun 2024 akan difokuskan pada sejumlah prioritas sebagaimana yang sudah diamanatkan dalam RPJMD dan Pada pembiayaan daerah ini penganggarannya ditujukan untuk transaksi keuangan menutup defisit anggaran, apabila terjadi belanja daerah yang lebih besar, dibandingkan dengan pendapatan daerah yang diperoleh.

BACA JUGA  Langkanya Gas LPG 3 Kg di Pati, Ini Penyebabnya

“Apresiasi dan penghargaan yang setinggi tingginya atas kerjasama Pimpinan dan anggota DPRD selama ini, sehingga proses tahapan pembahasan RAPBD 2024 dapat berjalan tepat waktu. Semoga jalinan kerjasama ini dapat bermanfaat untuk meningkatkan pembangunan serta kesejahteraan masyarakat Kabupaten Grobogan yang tercinta.” Tutup Bupati Grobogan.

BACA JUGA  As SDM Kapolri Tegaskan Kuota Khusus-Rekpro di Seleksi Pusat Taruna Akpol Dihapus

 

Wartawan : Heri

Editor        : Luluk