Kemajuan Bangsa Bukan Hanya Soal Ekonomi, tetapi Juga Pengelolaan Sosial

Nasional37 Dilihat

Yogyakarta||jatenggayengnews.com, 10 November 2024 – Dalam Peringatan Hari Pahlawan DIY 2024 di Stadion Mandala Krida, Yogyakarta, Danrem 072 Pamungkas, Brigjen TNI Zainul Bahar, menegaskan bahwa kemajuan bangsa tak hanya dinilai dari pertumbuhan ekonomi, tetapi juga dari kemampuannya mengelola permasalahan sosial. Upacara ini diselenggarakan oleh Pemerintah Daerah DIY dan dihadiri oleh Forkopimda, OPD, dan elemen masyarakat.

BACA JUGA  Kelompok Penjahat Perusak Kemanusiaan di Papua

Menyampaikan sambutan tertulis dari Menteri Sosial RI, Saifullah Yusuf, Zainul Bahar menyoroti tema Hari Pahlawan 2024, “Teladani Pahlawanmu, Cintai Negerimu.” Ia menjelaskan bahwa meneladani pahlawan berarti menjadikan semangat kepahlawanan sebagai landasan dalam berpikir dan bertindak, sementara mencintai negeri bermakna setiap pengabdian harus memberikan kontribusi nyata bagi kemajuan bangsa.

BACA JUGA  SSDM Polri Kukuhkan Pataka Daksha Prasastya, Komitmen Cetak SDM Unggul Menuju Indonesia Emas 2045

Implementasi semangat kepahlawanan dahulu ialah melawan penjajahan; kini, semangat ini perlu diwujudkan dalam mengatasi kemiskinan dan kebodohan yang menjadi akar permasalahan sosial. Kepahlawanan modern diharapkan menciptakan masyarakat sejahtera, membangun perlindungan sosial, serta memastikan kesejahteraan yang inklusif bagi seluruh rakyat.

BACA JUGA  Pererat Kerjasama, Duta Besar Jepang Kunjungi Yogyakarta

Pada hari yang sama, upacara juga digelar di Kompleks Kepatihan, Kantor Gubernur DIY, dengan Sekretaris Daerah DIY, Beny Suharsono, bertindak sebagai inspektur upacara. Kegiatan yang diikuti ASN dan pegawai Pemda DIY ini berlangsung dengan khidmat mulai pukul 08.00 WIB.