foto: Pak Prabowo Subianto
Jakarta||jatenggayengnews.com – Dalam Kepemimpinan Militer [Buku 1], Presiden Prabowo Subianto menekankan bahwa seorang pemimpin harus memiliki wawasan luas dan kemampuan melihat jauh ke depan. Setiap keputusan yang diambil harus mempertimbangkan dampak jangka panjang, bukan sekadar menyelesaikan tantangan sesaat.
Bagi generasi muda, ini menjadi pelajaran berharga tentang pentingnya berpikir strategis, kreatif, dan mempertimbangkan konsekuensi sebelum bertindak. Kepemimpinan sejati bukan hanya tentang hasil instan, tetapi tentang merancang langkah-langkah menuju masa depan yang lebih baik.
Dengan menerapkan prinsip ini, generasi muda dapat menjadi agen perubahan yang membawa kemajuan bagi bangsa dan negara.