Antisipasi Penyakit Mulut dan Kuku, DKPPP Temanggung Intensifkan Vaksinasi Hewan Ternak

DKPPP Temanggung Intensifkan Vaksinasi Hewan Ternak.

Temanggung||jatenggayengnews.com – Untuk mencegah penyebaran Penyakit Mulut dan Kuku (PMK), Pemerintah Kabupaten Temanggung melalui Dinas Ketahanan Pangan, Pertanian, dan Perikanan (DKPPP) tengah gencar melakukan vaksinasi terhadap hewan ternak.


Menurut Medik Veteriner Puskeswan DKPPP Kabupaten Temanggung, Muh Kholid, vaksinasi rutin dilakukan pada ternak yang sehat dan belum terjangkit PMK. “Vaksinasi diberikan pada ternak yang memenuhi syarat, yakni dalam kondisi sehat, berumur lebih dari tiga bulan, dan tidak dalam keadaan bunting atau menyusui,” ujarnya, Sabtu (25/1/2025).

BACA JUGA  Danramil 10/Guntur Hadiri Muscam X MUI Kecamatan Guntur


Hari ini, vaksinasi dilakukan di Desa Lungge, yang merupakan salah satu sentra peternakan dengan populasi ternak yang cukup besar. Penyebaran PMK di Temanggung telah menyebar ke hampir seluruh kecamatan, dengan kasus-kasus umumnya berasal dari ternak yang dibeli dari luar Temanggung dan kemudian menularkan ke ternak lokal.

BACA JUGA  Polres Demak Perketat Patroli untuk Antisipasi Gangguan Keamanan Menjelang Tahun Baru


Saat ini, sudah ada sekitar 160 kasus PMK yang terlaporkan di Temanggung. Beberapa di antaranya berujung pada kematian, namun kebanyakan ternak yang terjangkit telah berhasil disembuhkan berkat penanganan petugas. Kasus PMK terbanyak ditemukan di daerah Tretep, Kedu, dan Ngadirejo.